Menu Sahur Berikut ini Bakal Bikin Kenyang Lebih Lama Saat Berpuasa, Yuk dicoba!

POJOKNULIS.COM - Saat berpuasa makan dalam porsi banyak saat sahur akan membuat perut merasa kenyang. Namun perlu diperhatikan, jika asupan saat sahur tidak diperhatikan kandungan nutrisinya, bukan tidak mungkin pada siang hari kamu akan merasa lapar kembali. Selain akan merasa lapar kamu juga tidak akan memiliki cukup energi untuk kembali melanjutkan aktivitasmu.

Selain memperhatikan nutrisi makanan saat sahur agar merasa kenyang lebih lama, sebaiknya kamu juga harus menghindari makanan yang dapat dikonsumsi secara instan seperti mie instan. Karena makan makanan yang dapat dikonsumsi secara instan akan membuatmu merasa lebih cepat kenyang tetapi kamu akan lebih cepat lapar.

Maka dari itu kamu harus mengkonsumsi makanan sahur yang dapat membuat perutmu kenyang lebih lama selama puasa. Lalu apa saja makanan yang dapat membuat kenyang lebih lama selama puasa. Berikut makanan yang akan membuatmu kenyang lebih lama selama puasa:

Sup

Sup menjadi makanan yang mengandung banyak sayur di dalamnya. Tidak hanya sayur, tetapi di dalam sup juga mengandung daging yang akan membuatmu kenyang lebih lama.

Selain itu sup juga dapat menghentikan sel-sel untuk memproduksi hormon yang mengatur rasa lapar dan nafsu makan pada tubuh, hal ini didasarkan pada studi dari Pennsylvania State University dimana pada studi tersebut disebutkan bahwa wanita yang mengkonsumsi sup pada saat sarapan akan makan 100 kalori lebih sedikit pada makan siang.

Selain itu sup mengandung banyak air yang akan membuatmu merasa kenyang lebih lama sehingga sup yang disarankan untuk dikonsumsi saat sahur adalah sup yang terbuat dari kaldu buka krim sup.

Nasi Merah

Mengkonsumsi nasi merah saat makan sahur akan membuatmu kenyang lebih lama. Hal ini terjadi karena nasi merah memiliki kalori lebih rendah dibandingkan nasi putih, selain itu juga nasi merah memiliki indeks glikemik yang rendah sehingga mengkonsumsi nasi merah akan membuatmu kenyang lebih lama. Sebab, mengkonsumsi makanan dengan indeks glikemik rendah dapat membuat proses penyerapan zat gizi akan lebih lambat.

Kacang-kacangan

Di dalam kacang-kacangan mengandung karbohidrat kompleks dan protein yang bersifat mengenyangkan, sehingga kacang-kacangan baik untuk dikonsumsi saat sahur. Selain itu kandungan serat yang tinggi pada kacang-kacangan membuat sistem pencernaan tetap terjaga selama berpuasa.

Salah satu jenis kacang yang baik dikonsumsi saat sahur adalah kacang edamame, karena protein yang terkandung dalam edamame akan membuatmu kenyang lebih lama.

Telur

telur menjadi salah satu makanan yang membuat kamu kenyang lebih lama. Hal ini terjadi karena kandungan protein dan lemak yang terdapat pada telur, sehingga kamu akan merasa kenyang dengan jangka waktu yang lama.

Namun pastikan jika telur yang akan kamu konsumsi telah matang sempurna karena agar terhindar dari bakteri salmonella yang dapat menyebabkan diare.

Buah Pisang

Buah pisang dapat membantumu kenyang lebih lama. Hal ini karena kandungan mineral seperti magnesium dan potasium yang terdapat dalam pisang. Kandungan magnesium bermanfaat layaknya protein yang dapat memberikan energi seimbang dalam tubuh sehingga tubuh akan merasa kenyang lebih lama.

Nah itu beberapa menu sahur yang dapat membuat perut kenyang lebih lama selama berpuasa. Makanan-makanan yang telah disebutkan diatas tentunya dapat anda sajikan pada menu sahur anda, agar puasa yang anda lakukan lebih optimal tanpa terganggu rasa lapar. (*)