POJOKNULIS.COM - Futsal merupakan permainan bola yang terdiri oleh dua tim, yang masing- masing Tim mempunyai jumlah pemain lima orang. Hal yang paling utama dari permainan ini yaitu untuk memasukan bola ke dalam gawang lawan sebanyak-banyaknya.
Dalam memainkannya, futsal menggunakan media bola untuk alat permainannya. Selain itu pertandingan futsal bisa di mainkan di outdoor (luar ruangan) ataupun di indoor (dalam ruangan).
Selain terdapat lima pemain utama,setiap tim juga di perbolehkan untuk memiliki beberapa pemain cadangan.
Aturan Permainan Futsal
Dalam setiap jenis cabang olahraga pasti mempunyai aturan main dalam pertandingan,termasuk peraturan bermain olahraga futsal.
Tujuan dibuatnya peraturan yaitu guna setiap pertandingan berlangsung pada saat turnamen maupun kompetesi dapat berjalan dengan tertib, lancar, teratur, baik, dan bisa dinikmati oleh semua penonton.
Berikut beberapa adalah penjelasan peraturan resmi olahraga futsal:
1. Kick Off
Pemain melakukan kick off harus berada di dalam sebuah lingkaran tengah lapangan dan pemain lainnya harus berada di luar lingkaran.
Selain itu pemain di izinkan melakukan shooting secara langsung ke gawang saat kick off langsung akan tetapi sebelum melakukan shoot harus di awali sentuhan awal oleh pemain lain. Pemain juga dapat melakukan mengoper ke rekan timnya.
2. Kick in
Ini merupakan pembeda antara futsal dengan sepak bola. Kick in merupakan tendangan ke dalam lapangan setelah bola keluar dari garis lapangan, peraturannya untuk melakukan sebuah kick in yaitu bola harus berada tepat diatas garis.
Jika di sepak bola,bola yang keluar disisi lapangan akan di lempar disebut throw in.
3. Pergantian Pemain
Pergantian futsal di lakukan sangat cepat, sistem pergantian pemain tidak terbatas,pemain yang sudah keluar lapangan untuk digantikan dapat bermain kembali selama waktu permainan masih ada.
Wasit tidak menghentikan permainan yang sedang berlangsung ketika ada pergantian pemain yang akan melakukan pergantian pemain.
4. Kartu Kuning
Kartu kuning dapat dikatakan sebagai peringatan yang pertama. Wasit dapat mengeluarkan kartu kuning sebanyak dua kali pada setiap pemain,dua kartu kuning yang dikeluarkan wasit berarti pemain harus keluar lapangan permainan.
5. Kartu Merah
Kondisi dimana pemain melakukan pelanggaran berat. Tim yang melanggar akan bermain dengan satu pemain lebih sedikit selama 2 menit pertandingan penuh, dan pemain yang terkena kartu merah menjalani skorsing (kondisi dimana pemain tidak dapat bermain sementara minimal satu pertandingan).
6. Goal Clearances
Penjaga gawang tidak boleh terlalu lama menggunakan penguasaan bola saat sedang permainan berlangsung.
Bola harus dimainkan dalam waktu empat detik sejak tim siap untuk melakukan pertandingan.
7. Tendangan Bebas
Dilakukan secara langsung oleh pemain atau juga bisa tidak langsung (melalui umpan pendek dari pemain satu tim).
8. Tendangan Sudut
Peraturan yang ini agak sedikit berbeda dengan sepak bola,bola harus diletakkan pada pojok lapangan terdekat,di dalam garis sudut.
Pemain lawan tidak boleh mendekat dan berada pada jarak yang tidak kurang dari 5 meter dari bola, pemain harus segera mengumpan atau menendang bola dalam waktu kurang dari empat detik setelah bola diletakkan dan dinyatak wasit sudah bersiap guna di tendang.
9. Tendangan Penalti
Pemain bertahan tidak di perbolehkan lebih dekat dari 16 kaki dari bola. Selain itu pemain bertahan juga harus berada di tempat belakang pemain yang akan melakukan eksekusi penalti.
10. Titik Penalti
Pemain penendang penalti berjarak 20 meter dari garis gawang, dan untuk kiper atau penjaga gawang tidak boleh melewati garis gawang sebelum bola di tendang.
Selain itu terdapat Peraturan Umum dalam Permainan Futsal:
- Sebuah Pertandingan dijalankan oleh dua tim,dengan diisi lima orang pemain salah satunya harus menjadi kiper atau penjaga gawang
- Dalam pertandingan resmi FIFA,maksimal terdapat sembilan anggota pemain pengganti. Dimana tiap anggota pemain pengganti dapat memasuki di lapangan setelah pemain yang digantikan keluar tanpa persetujuan wasit
- Di setiap pertandingan diawasi dengan dua orang wasit. Wasit yang pertama dan kedua memiliki kewenangan penuh dalam menegakkan hukum pertandingan
- Bola dihitung keluar dari sebuah lapangan jika bola melewati goal line,menyentuh lantai ataupun melambung di sebuah udara
- Tidak adanya offside di dalam sebuah permainan futsal
- Bola yang dimainkan dalam pertandingan futsal berdiameter 62-64 cm dengan berat sekitar 400-440 gram dan mempunyai sebuah daya pantul 50-65 Cm
- Time out dalam pertandingan telah di atur dalam masing-masing tim yang mempunyai bagian 1 kali di setiap babak dengan durasi kurang lebih 1 menit