Tampil Fresh di Ramadan & Hari Raya, Inilah Tren Rambut Wanita 2023 yang Modis dan Elegan

POJOKNULIS.COM - Bagi para wanita, pastinya ingin terlihat berbeda pada dirinya terutama dibagian rambut. Tahun baru 2023 memang sudah lewat, tapi tren atau model gaya rambut tahun ini bisa kamu coba untuk membuat penampilanmu berbeda.

Beberapa dari kita (wanita) pastinya bosan jika memiliki model/gaya rambut yang tidak pernah berubah. Pastinya kita menginginkan potongan rambut baru agar wajah terlihat lebih segar dari sebelumnya. Potongan rambut baru akan membuat orang disekeliling yang melihat kita menjadi kagum.

Potongan rambut baru akan membuatmu tampil lebih beda dari sebelumnya. Meskipun tahun baru 2023 sudah lewat ada beberapa gaya rambut yang bisa kamu coba diantaranya layer, butterfly cut, wolf cut, caramel lob, dan masih banyk lagi potongan rambut lainnya. Ada banyak model/gaya rambut yang bisa kamu coba agar penampilanmu terlihat berbeda. 

Layer

Potongan rambut berbentuk layer cocok diaplikasikan untuk kamu yang memiliki rambut tipis. Layer memberikan kesan pada rambut agar lebih bervolume. Potongan layer juga cocok untuk rambut lebat, karena akan memberikan kesan lebih rapi.

Teknik potongan yang bertumpuk dimana pada bagian depan lebih pendek dan akan memanjang dibagian belakang akan membuat pipi lebih tirus. Rambut dengan potongan gaya layer membuat kamu terlihat lebih dewasa dan anggun.

Certain Bangs

Certain bangs memiliki potongan yang simpel pada bagian poni yang dibelah tengah dan membuat wajah terkesan manis. Potongan rambut ini cocok untuk kamu yang tidak terlalu suka dengan rambut panjang. 

Dengan memotong rambut model certain bangs akan menambah kepercayaan diri kamu karena model rambutnya membuat wajah terlihat cheerful.

Butterfly Cut

Memiliki rambut panjang dan lurus tentunya akan sangat membosankan. Apalagi jika sudah terlalu panjang tentunya kita akan merasa tidak nyaman. Potongan rambut Butterfly cut mungkin adalah model rambut yang cocok buat kamu yang berambut panjang.

Bentuk potongan butterfly cut hampir sama dengan layer, namun kali ini potongan layer jauh lebih banyak. Model rambut dengan sentuhan blow in dan blow out mampu membuat gaya rambut seperti kupu-kupu. Inilah penyebab mengapa model rambut dinamakan butterfly cut.

Korean Waves

Korean waves diadopsi dari potongan rambut yang dimiliki oleh Lisa Blackpink. Bentuk rambut yang cocok untuk potongan korean waves adalah jenis rambut pendek yang bergelombang. 

Model rambut ini akan membuat penampilan kita terlihat berbeda dan catchy. Jadi membuat gaya rambut untuk terlihat berbeda tidak hanya untuk rambut panjang saja, rambut pendek juga bisa kita ubah agar tidak membosankan.

Medium-Length Haircut

Model rambut selanjutnya adalah medium length haircut yang membuatmu terkesan anggun dan cantik. Gaya rambut ini cocok untuk segala acara karena rambut terlihat rapi dengan potongan sedang sebahu.

Potongan medium length haircut akan membuat wajahmu terlihat lebih dewasa dan aura kecantikanmu memancar dengan sempurna.

Caramel Lob

Kita lebih mengenalnya dengan sebutan potongan rambut bob (lob). Untuk kamu yang memiliki warna rambut coklat karamel sangat pas dengan gaya rambut model bob. Tren rambut yang satu ini tidak pernah membosankan untuk dicoba. 

Caramel lob (bob) ini banyak diaplikasikan oleh aktris hollywood karena membuat wajah tampak lebih manis saat tersenyum dan mata yang cantik bagi orang yang melihatnya.

Wolf Cut

Gaya rambut model wolf cut ini dibuat sedikit berantakan dibagian kepala seperti serigala. Potongan rambut ini diperkenalkan oleh penulis lagu dan penyanyi Korea Selatan, IU hingga menjadi perhatian dikalangan penggemarnya. 

Wolf cut memberikan kesan rambut tebal dan berlayer dibagian ujung atas dan sedikit bergelombang dibagian belakang.

Layered Medium Shag with Bangs

Model rambut trendi selanjutnya adalah layered medium shag with bangs. Potongan rambut ini membuat kamu terkesan menjadi wanita mahal dengan rambut pendek dan berantakan dengan poni panjang. 

Dengan sentuhan make up dan warna lipstik merah muda membuat kamu terlihat lebih cantik dan anggun serta memberikan kesan wanita berkelas.

Baca Juga