POJOKNULIS.COM - Setiap orang pasti memiliki masalah dalam hidupnya. Bentuk penyelesaian masalah dan cara menyikapinya tentu berbeda. Namun ada beberapa orang yang tidak bisa mengatasi masalah hingga mengalami depresi.
Biasanya orang depresi perlu datang ke psikolog untuk mengkonsultasikan masalahnya. Selain ke psikolog peran orang di sekitarnya juga sangat dibutuhkan. Nah, ada beberapa cara yang bisa kita tiru dari para psikolog untuk menyikapi orang yang tengah depresi.
Pertama: Menjadi Pendengar yang Baik
Menjadi pendengar yang baik bisa kita lakukan untuk membantu orang yang depresi. Hal ini juga dilakukan psikolog dengan cara memberikan beberapa pertanyaan dan selebihnya pasien yang akan bercerita. Orang yang mengalami depresi sebetulnya hanya memerlukan tempat untuk bisa bercerita agar beban dalam otaknya bisa sedikit berkurang.
Terkadang mereka hanya memerlukan kita untuk mendengar ceritanya tanpa perlu menasihatinya. Oleh sebab itu, yang perlu kita lakukan adalah bersimpati atau bahkan memberikan pelukan hangat untuk menenangkannya.
Kedua: Yakinkan bahwa Dia Tidak Sendirian
Orang yang depresi seringkali merasa sendiri dan tidak ada yang bisa memahami kondisinya. Perasaan seperti ini tentunya membuat ia merasa terisolasi dan memperparah depresinya.
Layaknya psikolog, kita perlu membuatnya yakin bahwa dia tidak sendiri dan orang sekitar akan membantunya. Hal sederhana seperti ini sangat berarti bagi penderita depresi.
Ketiga: Yakinkan Bahwa Dia Mampu
Beberapa penderita depresi akan menganggap bahwa dirinya lemah. Hal ini tentunya menjadi tugas kita sebagai orang sekitar meyakinkan dia untuk kuat. Ingatkan dia tentang hal-hal sulit yang sudah dilaluinya di masa lalu.
Sebesar apapun masalah yang dihadapi tentunya akan selesai dan menemukan jalan keluarnya. Menurut psikolog cara ini bisa membuatnya merasa cukup kuat dan hebat untuk bisa sembuh dari depresinya.
Keempat: Menawarkan Bantuan
Sebagai orang sekitar atau bahkan orang terdekat, tentunya kita bisa merasakan apa yang dialami oleh orang depresi. Kebanyakan penderita depresi sulit untuk mengungkapkan perasaan yang dialaminya. Orang seperti ini cenderung tidak mau meminta tolong karena tidak mau merepotkan orang lain.
Peran kita yang ada sekitarnya sangat diperlukan dengan cara menawarkan bantuan. Dengan menawarkan bantuan bisa membuat ia merasa diperhatikan. Hal itu juga biasa dilakukan oleh seorang psikolog saat berkonsultasi dengan pasiennya.
Kelima: Menjaga Komunikasi
Membantu orang depresi tidak harus bertemu langsung. Dari jarak jauh kita bisa menjaga komunikasi dengannya. Kita bisa menelfon atau video call untuk mengetahui kondisi yang sedang dialaminya.
Meskipun tidak bisa bertemu langsung, komunikasi jarak jauh bisa membuatnya tidak merasa sendirian. Beberapa psikolog juga melakukan cara ini dalam melayani pasiennya.
Beberapa langkah seperti diceritakan dia atasĀ adalah cara yang bisa dilakukan untuk menghadapi orang depresi. Dalam hal ini tentunya bukan sesuatu yang mudah untuk dilakukan bagi kita orang awam.
Cara lain yang bisa dilakukan adalah memberikan saran bagi penderita depresi untuk melakukan pengobatan. Kita bisa mengajaknya untuk berobat ke tenaga profesional ahli kejiwaan atau psikiater guna menyembuhkan depresi yang tengah dideritanya. (*)