3 Diet Ekstrim ala Idol Korea yang Berbahaya Jika Dilakukan

POJOKNULIS.COM - Memiliki tubuh ideal dan proporsional memang menjadi sebuah idaman banyak orang. Apalagi jika bergelut pada bidang seni dan industri yang membutuhkan penampilan sebagai modal utama menarik banyak orang.

Sudah pasti banyak yang melakukan program diet agar impian memiliki tubuh langsing bisa tercapai. Tidak lain halnya dengan idol Korea yang memiliki standar kecantikan yang sangat tinggi yang sering kali mendorong para idol untuk mengikuti diet ekstrem.

Sebagai publik figur mereka dituntut untuk memiliki penampilan yang menarik dan keren saat tampil dilayar kaca.

Beberapa tokoh aktris maupun penyanyi Korea harus melakukan diet super ekstrim agar bisa langsing dengan cepat.

Namun, diet ekstrim seperti ini tentunya tidak disarankan untuk bisa dipraktekan karena ada resiko kesehatan yang mengancam keselamatan jika dilakukan dalam jangka panjang.

Berikut adalah tiga contoh diet yang telah diikuti oleh idol K-pop terkenal, yang meskipun memberikan hasil yang cepat, sangat berbahaya dan tidak boleh ditiru.

1. Diet one meal a day Ala Jimin BTS

Salah satu aktris Korea yang melakukan diet ekstrim ialah Jimin BTS yang hanya makan satu kali sehari. Salah satu nggota dari grup fenomenal BTS, pernah mengikuti diet yang sangat ketat di mana ia hanya makan satu kali sehari selama sepuluh hari.

Diet ini dikenal sebagai diet one meal a day (OMAD). Dirinya biasanya hanya mengonsumsi dua dada ayam setiap hari tanpa nasi, tambahan lemak, atau makanan lainnya.

Akibat dari diet ini, idol Korea Jimin mengalami kekurangan gizi dan sering pingsan selama latihan. Karena penggemarnya yang banyak tak menutup kemungkinan para fans nya bisa mencoba mempraktekan diet ini.

Sehingga, untuk mencegah terjadinya bahaya kesehatan disarankan diet one meal a day tidak dilakukan terutama untuk jangka waktu yang lama.

2. Diet Ala IU

diet-iu

Berikutnya yang juga merupakan diet ekstrim karena hanya mengonsumsi apel,uUbi, dan protein. Penyanyi dan sekaligu aktris IU mengikuti diet yang sangat ekstrem di mana ia hanya makan satu butir apel untuk sarapan, dua butir ubi untuk makan siang, dan segelas susu protein untuk makan malam.

Diet ini dilakukan selama minimal tiga hari dan IU menjalaninya hingga satu minggu, yang memungkinkannya menurunkan berat badan hingga 5 kg dalam waktu tersebut.

Namun, total kalori yang dikonsumsi hanya sekitar 500 kalori per hari, jauh di bawah kebutuhan kalori normal untuk wanita dewasa.

Jika hanya untuk keperluan mendesak untuk menunjang penampilan masih aman untuk dilakukan. Untuk memastikan bahwa diet bisa berhasil maka bisa dikombinasikan dengan intermitten fasting dan olahraga agar tubuh bisa langsing dengan cara sehat.

3. Diet Ala Momo TWICE

Diet terakhir yang juga dilakukan oleh salah satu grup TWICE Momo yang pernah mengikuti diet di mana ia hanya mengonsumsi es batu selama satu minggu untuk menurunkan berat badan hampir 7 kg.

Momo tidak makan apapun selain es batu dan sering berolahraga di gym selama periode tersebut. Ia bahkan mengungkapkan bahwa ia takut tidak akan bangun lagi saat berbaring di tempat tidur karena kelelahan.

Diet-diet ini sangat berbahaya karena dapat menyebabkan malnutrisi, gangguan metabolisme, penurunan massa otot, kepadatan tulang, dan daya tahan tubuh.

Para ahli kesehatan menyarankan bahwa cara terbaik untuk menjaga berat badan ideal dengan cara yang sehat.

Menurunkan berat badan secara sehat dan aman memerlukan konsistensi dan tujuan yang kuat. Berikut adalah beberapa strategi yang direkomendasikan oleh para ahli kesehatan:

  • Menerapkan pola makan sehat dengan fokus mengonsumsi makanan yang kaya serat seperti sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Hindari makanan dengan gula tambahan dan pilihlah sumber lemak sehat seperti minyak zaitun, alpukat, dan kacang.
  • Mengontrol Kalori dengan mengonsumsi lebih sedikit kalori daripada yang dibakar setiap hari. Pastikan untuk tidak mengurangi asupan kalori secara drastis karena ini dapat berdampak negatif pada metabolisme.
  • Meningkatkan aktivitas fisik dengan cara berolahraga teratur untuk meningkatkan kesehatan jantung dan keseluruhan.
  • Minum air yang cukup penting untuk mendukung metabolisme dan membantu mengendalikan nafsu makan.
  • Mengatur dengan mengurangi ukuran porsi sehingga mampu membantu mengontrol jumlah kalori yang dikonsumsi tanpa merasa kekurangan.

diet-ekstrim

Menurunkan berat badan tidak bisa langsung secara instan melainkan perlu secara bertahap. Fokus pada perubahan gaya hidup jangka panjang daripada solusi cepat yang tidak berkelanjutan.

Konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi untuk mendapatkan rencana yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kesehatan.

Baca Juga
Tentang Penulis
Artikel Menarik Lainnya
26 Mar 2024 Isliantio Saputra Ramadhani