POJOKNULIS.COM - Demam adalah kondisi di mana suhu tubuh meningkat hingga lebih dari 38°C. Kondisi ini dapat menandakan adanya penyakit atau kondisi tertentu yang terjadi di dalam tubuh. Demam dapat terjadi kepada siapa pun, baik itu bayi hingga orang dewasa.
Demam umumnya terjadi sebagai bentuk reaksi dari sistem imun dalam melawan infeksi kuman penyebab penyakit. Penyakit yang sering menyebabkan demam adalah flu dan radang tenggorokan.
Selain akibat dari penyakit, demam juga dapat terjadi akibat paparan cuaca dan suhu panas yang berlebihan, siklus menstruasi, efek samping setelah imunisasi pada anak, atau bahkan efek samping dari obat-obatan tertentu.
Meski terkadang cukup mengkhawatirkan, sebagian besar demam yang disebabkan oleh serangan infeksi virus akan sembuh dengan sendirinya. Namun, jika demam sudah mencapai suhu lebih dari 39°C, diperlukan penanganan lebih lanjut untuk menghindari kemungkinan-kemungkinan yang tidak diinginkan.
Saat mengalami demam, seseorang cenderung akan mengalami penurunan nafsu makan. Bahkan dalam beberapa kasus makanan yang masuk dimuntahkan kembali, karena lidah cenderung pahit untuk merasakan makanan.
Rekomendasi Makanan yang Cocok Dimakan Ketika Demam
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi makanan yang dapat kamu makan atau sajikan ketika sedang merasa demam:
1. Bubur
Makanan ini sepertinya sudah tidak asing lagi. Makanan berbahan dasar nasi ini akan menjadi pilihan utama ketika seseorang tengah mengalami demam. Selain karena teksturnya yang lembek, bubur juga lebih mudah ditelan dan dicerna, sehingga bubur terasa pas untuk dimakan ketika sedang demam.
2. Sup hangat
Sup juga dapat menjadi sebuah pilihan ketika seseorang sedang mengalami demam, karena sup sendiri berbahan dasar sayur-sayuran yang akan dapat menyehatkan tubuh. Selain itu, kuah sup yang hangat juga dapat membuat tubuh menjadi lebih nyaman dan dapat juga menghangatkan tubuh.
3. Buah-buahan segar
Saat demam, tubuh cenderung kehilangan lebih banyak cairan sehingga rentan memicu dehidrasi. Salah satu jenis makanan yang dapat dikonsumsi dalam kondisi ini adalah buah-buahan segar.
Buah mengandung banyak cairan yang dapat membantu menghidrasi tubuh. Selain itu, beberapa jenis buah juga mengandung banyak kandungan yang dibutuhkan tubuh saat demam. Kamu bisa memilih jenis buah yang banyak mengandung vitamin C, vitamin E, dan Vitamin A.
4. Oatmeal
Hampir sama seperti bubur, oatmeal juga dapat menjadi pilihan yang pas. Oatmeal sanggup menyediakan kalori, vitamin, dan mineral yang kamu butuhkan saat demam.
Sebuah penelitian mengungkapkan, oatmeal juga mengandung beberapa protein yang tinggi. Selain itu, oatmeal dapat berperan dalam membantu tubuh membentuk sistem kekebalan.
5. Sayur-sayuran segar
Selain buah-buahan, sayuran segar juga dapat menjadi alternatif agar tubuh tetap terhidrasi ketika demam. Tentu saja sayur menjadi makanan yang dipercaya sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh karena tentu sayur kaya akan serat, vitamin, serta mineral yang sangat penting bagi tubuh.
6. Makanan dengan protein tinggi
Jika berbicara tentang nutrisi yang dapat melawan infeksi, protein berada pada urutan teratas dalam peran tersebut. Hal tersebut dikarenakan tubuh kamu sangat membutuhkan protein untuk mengembangkan antibodi, yang membantu melindungi kamu dari serangan virus.
Mengkonsumsi makanan tinggi protein dapat membuat demam menjadi lebih cepat pulih. Kamu dapat memilih makanan dengan protein yang tinggi seperti daging dada ayam, daging sapi tanpa lemak, telur, yogurt, makanan laut, susu dan produk olahannya, serta kacang-kacangan.
Selain beberapa makanan di atas, jangan lupa untuk selalu mencukupi asupan cairan dalam tubuh dengan cara banyak meminum air putih. Air putih sangat penting untuk mempercepat proses penurunan demam.
Namun, jika demam yang kamu rasakan tidak kunjung mereda, sebaiknya segera mengkonsultasikan dengan dokter agar tidak terjadi kemungkinan-kemungkinan yang tidak diinginkan. (*)